Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Responsive Ad

Selamatkan Nyawa dan Lingkungan, Thailand Ubah Sampah Plastik Menjadi APD

Berita 24 Indonesia -  Relawan kuil di Thailand mendaur ulang sampah termasuk botol plastik menjadi alat pelindung diri (APD) bagi orang-...


Berita 24 Indonesia - Relawan kuil di Thailand mendaur ulang sampah termasuk botol plastik menjadi alat pelindung diri (APD) bagi orang-orang yang berisiko terinfeksi virus corona.

 

Jutaan botol plastik telah dikumpulkan dan diubah menjadi benang untuk ditenun yang kemudian akan digunakan untuk membuat APD. Nantinya APD tersebut akan didistribusikan ke rumah sakit atau kuil Buddha, tempat para biksu mengkremasi korban virus corona.

 

“Ada saat-saat di mana sangat sulit untuk mendapatkan pakaian APD, bahkan jika Anda punya uang, Anda tidak dapat membelinya. Tapi sekarang kami membuatnya dari botol plastik daur ulang,” kata Phra Maha Pranom Dhammalangkaro, kepala vihara Chakdaeng di provinsi Samut Prakan dekat Bangkok.

 

Relawan kuil telah menjahit pakaian APD oranye untuk para biksu dan pengurus kuil di seluruh negeri. Meskipun tidak berdasarkan standar medis, setidaknya mereka memberikan beberapa perlindungan bagi yang berpotensi terpapar Covid-19.

 

Sekitar 18 juta botol plastik telah digunakan sejak pertengahan tahun lalu untuk membuat kain APD yang sudah dikirim ke beberapa rumah sakit di Thailand.

 

Kepala Biara Kuil Chakdaeng mengatakan proyek daur ulang membantu lebih banyak orang agar tidak terpapar virus corona dan terlindungi. Tidak hanya petugas medis tetapi semua orang yang terlibat dalam penanganan pasien Covid-19.

 

Kami menyelamatkan nyawa dan juga lingkungan.” Katanya.

 

Sumber: Reuters

 

Tags: Covid di Thailand, Covid di Dunia, Vaksinasi di Dunia, Vaksinasi di Thailand.

Reponsive Ads