Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Responsive Ad

Mendagri Imbau Pemda Untuk Meningkatkan APIP

Berita 24 Indonesia - Menteri Dalam Negeri ( Kemendagri RI) Muhammad Tito Karnavian himbau pemerintah daerah untuk memperkuat pengawasan in...


Berita 24 Indonesia - Menteri Dalam Negeri (Kemendagri RI) Muhammad Tito Karnavian himbau pemerintah daerah untuk memperkuat pengawasan internal.

Hal tersebut, menurut Tito dapat dilakukan dengan meningkatkan kapasitas Aparat Pengawasan Intern Pemerintah (APIP) di daerah baik secara kuantitas maupun kualitas.

" Penguatan APIP ini menjadi penting dari kualitas personelnya dengan melalui pelatihan-pelatihan teknis terus menerus. Kemendagri juga melakulan itu " Ujar Mendagri Tito saat Rakorwesdanas, dan launching pengelolaan bersama MCP secara virtual, dikutip dari Kemendagri, Selasa (31/8/2021).

Selain itu, Mendagri juga mengatakan direksi dari masing-masing kepala daerah yang prinsipnya untuk memperkuat APIP. maka akan mengurangi temuan-temuan dari pihak eksternal.

" Sekali lagi mohon betul perkuat APIP, kalau inspektoratnya kuat maka akan cepat dapat dikoreksi secara internal sehingga intervensi dari eksternal akan jauh lebih minimal " Pintanya.

Dilansir dari laman Kemendagri, Mendagri Tito mengungkapkan hal yang telah dilakukan untuk memperkuat pengawasan internal, yakni memperbaiki sistem pengawasan bertingkat di Provinsi maupun Kabupaten/Kota.

Kemudian, pelaporan yang dilakukan menggunakan sistem berbasis IT (SPID, SP4N Lapor, aplikasi sistem informasi pengawasan inspektorat jenderal).

Tidak hanya sistem itu saja, terdapat pula menggunakan monitoring centre for prevention (MCP) yang merupakan insiasi dari ketua KPK, serta didukung oleh Kemendagri bersama BPKP


( Sumber : Kemendagri)







Reponsive Ads