Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Responsive Ad

BMKG Tegaskan Pemda Serius Tangani Perubahan Iklim

Berita 24 Indonesia - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) meminta pemerintah daerah serius dalam menanggapi cuaca ekstrem ...


Berita 24 Indonesia - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) meminta pemerintah daerah serius dalam menanggapi cuaca ekstrem dan perubahan iklim yang terjadi. Aksi mitigasi dan adaptasi terhadap perubahan iklim merupakan peran bersama untuk mengurangi dampak bencana yang terjadi.

 

“Aksi mitigasi dan adaptasi perubahan iklim butuh komitmen politik karena harus dimulai dari kepala daerah yang diwujudkan dalam rencana pembangunan jangka menengah daerah (RPJMD).” Kata Kepala BMKG Dwikorita Karnawati melalui siaran pers yang diterima di Jakarta, Jumat (6/8) malam.

 

Menurut Dwikorita, pemerintah daerah harus mempersiapkan kemungkinan terburuk dari bencana alam serta dampak perubahan iklim, seperti badai tropis, banjir, longsor, angin kencang, gelombang panas, dan kekeringan yang diprediksi akan lebih sering terjadi dengan intensitas yang lebih kuat.

 

“Jika komitmen hanya dilakukan satu daerah, hal tersebut menjadi kurang berarti. Kita harus membangun persepsi bersama bahwa perubahan iklim ini adalah sebuah kerisauan dan ancaman bersama yang juga harus dimitigasi bersama-sama, karena dampaknya tidak mengenal batas administrasi. Masyarakat juga harus dilibatkan, tidak hanya pemerintah.” Tambahnya.

 

Dalam keterangan pernyataan yang berbeda, BMKG mengimbau masyarakat tetap tenang dan tidak mempercayai isu yang tidak bisa dipertanggungjawabkan tersebut. Sebelumnya BMKG menanggapi informasi yang beredar tentang potensi Bibit Siklon Tropis di wilayah Nusa Tenggara Timur (NTT) dalam beberapa hari ke depan.

 

BMKG menegaskan saat ini tidak terdeteksi adanya potensi badai tropis di wilayah selatan Indonesia maupun di sekitar Australia.

 

BMKG kemudian juga merilis daerah potensi hujan dengan intensitas sedang-lebat dalam sepekan ke depan (07-12 Agustus 2021) terdapat di wilayah:

 

Aceh, Sumatera Utara, Riau, Sumatera Barat, Bengkulu, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Kalimantan Barat, Kalimantan Utara, Gorontalo, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Maluku, Papua Barat, dan Papua.

 

Sumber: BMKG

 

Tags: Perubahan Iklim, Cuaca Ekstrem, Bencana Alam, BMKG.

Reponsive Ads