Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Responsive Ad

OJK Enggan Berikan Kritik dan Saran Bank Dunia

ilustrasi World Bank. Foto : Instagram @Indonesianyouth. Berita24.com - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) enggan menanggapi kritik dan saran...

ilustrasi World Bank. Foto : Instagram @Indonesianyouth.

Berita24.com - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) enggan menanggapi kritik dan saran Bank Dunia yakni, tentang pengaturan konglomerasi keuangan dan lemahnya pengawasan di sektor keuangan.

Dilansir dari Katadata.co.id, Juru Bicara OJK Sekar Putri Jarot mengatakan, Bank Dunia tak pernah melakukan pembahasan dengan OJK terkait permasalahan-permasalahan itu. Oleh sebab itu, pihaknya tak dapat memberikan tanggapan lebih lanjut.

Pada September ini, dalam laporan bertemakan “Resiko Ekonomi Global dan Implikasinya terhadap Indonesia”. Bank Dunia menyebut sistem keuangan secara keseluruhan cukup tahan banting terhadap gejolak ekonomi global. Akan tetapi, terdapat dua masalah yang menjadi perhatian otoritas, yakni pengawasan konglomerasi keuangan dan lemahnya sektor asuransi.

Indonesia perlu meningkatkan visibilitas risiko dengan menilai kesehatan dan ketahanan konglomerasi keuangan. Namun, saat ini konglomerasi keuangan mewakili 88% aset perbankan.

Akan tetapi, ada kesenjangan antara pengaturan dan pengawasan konglomerasi keuangan. Bank Dunia menilai pengawasan terintegrasi OJK terkendala oleh pengaturan tata kelola dalam aturan lembaga itu sendiri.

Selain itu, peraturan OJK juga tak menjangkau konglomerasi keuangan. Oleh sebab itu, Bank Dunia pun menyarankan agar regulator industri keuangan itu menetapkan pengawasan risiko terhadap konglomerasi keuangan ke dalam satu tim dan merevisi Undang-Undang (UU) OJK yakni dengan menghilangkan tanggung jawab komisaris individu untuk masing-masing sektor.

Mau Kuliah dengan Beasiswa? Klik Disini

Penulis : Handayani

Reponsive Ads